Intanaya Tour Travel Umroh Haji Surabaya- Ibadah haji dan umrah merupakan dambaan setiap muslim. Dan setiap tahunnya, jamaah asal Indonesia mengunjungi Baitullah. Bagi yang sudah pergi lebih dari sekali mungkin sudah hafal dengan kondisi Mekah dan Madinah. Bagi pemula, sekarang tidak perlu khawatir karena banyak sekali panduan dan tata cara berhaji dan umrah yang bertebaran melalui buku dan internet. Mulai dari syarat, rukun, wajib, hukum, hingga kumpulan do’a-do’a mustajab saat berhaji dan umrah.
Namun bukan hanya persiapan ruhani saja yang dipertimbangkan, fisik pun harus prima mulai sebelum berangkat, selama di pesawat, dan saat di tanah suci. Berikut tip agar perjalanan ibadah Anda senantiasa bugar
Sebelum Berangkat:
- Istirahat yang cukup beberapa hari sebelum keberangkatan. Bila Anda seorang karyawan, cutilah dari pekerjaan dan sampaikan bahwa Anda sedang dalam persiapan untuk berangkat haji atau umrah.
- Persiapkan obat-obatan pribadi untuk melengkapi obat yang sudah disediakan tim medis. Jangan lupa untuk menyediakan krim pelembab agar kulit tidak kering dan pecah-pecah selama cuaca di tanah suci.
Selama di Pesawat:
- Gunakan waktu istirahat secukupnya ketika dalam pesawat.
- Jangan biarkan perut dalam keadaan kosong karena akan mudah diserang penyakit. Makan dan minumlah secukupnya.
- Bagi yang suka mabuk udara, persiapkan obat-obat pribadi dalam kabin. Bila perlu siapkan kantung plastik untuk berjaga-jaga.
- Selalu menjaga kebersihan selama di pesawat maupun saat transit.
- Hubungi tim dokter ketika sakit.
Saat di Tanah Suci:
- Sebelum puncak haji, istirahatlah yang cukup dan konsumsi makanan bergizi.
- Perbanyak minum air putih minimal 5 liter atau 1 gelas setiap jamnya untuk menghindari dehidrasi.
- Jangan lupa untuk makan sayuran dan buah-buahan yang mengandung banyak air seperti jeruk, apel, kiwi, dan pir. Selain menjaga kebutuhan cairan tubuh, buah-buahan ini juga dapat menambah kalori dan vitamin.
- Menjaga kebersihan diri dengan mencuci tangan sebelum dan sesudah makan, sikat gigi setelah selesai makan, perhatikan kebersihan wastafel.
- Memperhatikan kebersihan pakaian dan alat cukur yang digunakan saat tahallul.
- Pastikan cahaya matahari dan sirkulasi udara tetap bisa masuk ke ruangan tempat Anda menginap.
- Ruangan kamar harus bersih dan barang-barang ditata dengan rapi.
Demikianlah tips yang telah kami, kumpulkan, Insya Allah bermanfaat bagi anda para Jama’ah Intanaya Travel Umroh Surabaya